Senin, 16 Januari 2012

MAZDA CX 5 2012 SKAYACTIV TEKNOLOGY

MAZDA CX 5 2012 ( AVIABLE ORDER : 085717982033 )
Kabar hangat yang mungkin juga sudah terdengar, kali ini Mazda menghadirkan sebuah konsep baru yang mengusung desain serta karakter dengan tema yang berbeda. Jika sebelumnya tagline zoom-zoom selalu menjadi falsafah dari setiap desain yang ditonjolkan, kali Mazda menghadirkan konsep terbarunya. 
Kali ini konsep serta desain baru tersebut disematkan pada produk line up Mazda CX-5 yang secara resmi diluncurkan di Frankfurt Motor Show. Kehadiran kendaraan hatchback ini merupakan pencitraan dari sebuah desain baru Mazda yang mengambil tema Kodo-Soul of Motion yang berarti lebih terdepan, berani dan stayling. Selain itu dengan konsep baru ini secara keseluruhan CX-5 tampil dengan karakteristik yang kuat serta vitalisasi dari sebuah kelincahan yang bisa dirasakan baik oleh pengendara maupun orang yang memandangnya.


Hadir sebagai produk yang mengusung konsep tema desain terbaru, Mazda CX-5 merupakan produk pertama dari generasi baru Mazda yang akan mengadopsi berbagai terobosan Mazda SKYACTIV TEKNOLOGI dan tema desain baru, “Kodo - Soul of Motion. Mazda CX-5 sendiri akan menjadi kendaraan yang akan memberikan pengalaman menyenangkan bagi pengendaranya. 
Sebagai produk unggulan CX-5 memiliki rancangan yang secara keseluruhan penuh dengan sentuhan desain serba baru, desain eksteriornya menampilkan lekukan minimalis namun tetap memberikan karakter yang kuat hingga ujung bagian depan. Kerangka depan yang diperkuat dengan desain bonet dan front bemper memberi kesan sporty layaknya sebuah sedan sport. Tak terkeculai bagian belakang yang memberi kesan kokoh dan berkarakter untuk sebuah kendaraan hatchback terbaru. 

Sektor interior tetap mendapat sentuhan konsep baru pula, dengan material kulit pada seluruh bangku, terlebih desain panel informasi yang tersentuh pembaharuan sehingga kabin terlihat jauh lebih mewah dan lapang dalam menjangkau setiap informasi yang dibutuhkan pengendaranya. Selain itu CX-5 dilengkapi dengan aplikasi fitur seperti yang biasa terdapat pada kendaraan jenis crossover maupun SUV, aplikasi fitur ini merupakan yang pertama dari generasi terbaru Mazda 
Tentu kehadiran CX-5 tidak semata menonjolkan keunggulan desain yang mempesona, Hatchback yang akan dipasarkan di Eropa mulai awal tahun depan ini dipersenjatai dengan teknologi terbaru yang dikembangkan langsung oleh Mazda Motor Company. Melalui teknologi Sky Activ CX-5 mampu memberikan sistem kompresi mesin terbaik, hal tersebut tentunya akan memberikan tingkat efisiensi yang sempurna. Dengan sistem kompresi dukungan teknologi Sky Activ, perbandingan yang dapat dihasilkan CX-5 mencapai 1:14 serta mampu memberikan tingkat emisi CO2 yang kurang dari 120 g/km. 
Untuk produk Hatchback terbarunya ini, Mazda juga tak tanggung-tanggung membenamkan sektor penghasil tenaga pada mesinnya, dengan dua pilihan mesin bensin berkapasitas 2.0 liter dan Diesel 2.2 liter, secara khusus Mazda juga memberikan pilihan bagi konsumennya dengan pilihan versi tenaga mesin standar ataupun tenaga besar. 
Tertarik dengan ketangguhan serta keunggulan yang dimiliki Mazda CX-5, sepertinya konsumen di Indonesia harus menunggu giliran setelah pasar Eropa yang akan menjadi pasar pertama hadirnya Mazda CX-5. 

Tidak ada komentar: